External Benchmarking dilakukan oleh tim dari STKIP PGRI Nganjuk menuju ke kampus yang mempunyai sistem SPMI yang tingkatnya lebih baik yaitu di Universitas PGRI Madiun (UNIPMA) yang mengacu atau berpedoman pada Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SNPT). External Benchmarking sangat penting dilakukan oleh STKIP PGRI Nganjuk terhadap implementasi sistem penjaminan mutu yang dilakukan di Perguruan Tinggi lain guna memperoleh informasi, mengamati proses dan kegiatan-kegiatan dalam pelaksanaan SPMI, dan mengadaptasi praktik pelaksanaan SPMI untuk diterapkan dalam penyelenggaraan pendidikan dan seluruh kegiatan SPMI yang ada di STKIP PGRI Nganjuk secara berencana dan berkelanjutan.