Kamis, 01 Desember 2022

Gandeng STKIP PGRI Nganjuk, Disporabudpar Nganjuk Sambang Konten Kreator

Perkembangan pesat dunia ekonomi kreatif berbasis konten kreator semakin hari semakin mengalami kemajuan signifikan. Generasi milenial pun semakin banyak yg mendalami dan mnggeluti dunia kreatif video.


Dinas Kepemudaan,Olahraga,Kebudayaan dan pariwisata melalui Bidang Ekonomi Kreatif Rabu (30/11/2022) melakukan Sambang Kreator Sukses yang ada di Kabupaten Nganjuk. salah satunya Studio Ezy yang dinahkodai sang Kreator Pratama Eriz yang berlokasi di desa Balongpacul kecamatan Nganjuk.
 

Kegiatan sambang melibatkan Mahasiswa STKIP PGRI Nganjuk yang berjumlah 10 orang yang memilki minat di dunia kreatif.kegiatan sambang kreator meliputi penyampaian materi dan sharing pengalaman perjalanan studio Ezy.Rombongan Mahasiswa didampingi Unit humas, Kerjasama, dan PMB serta Bambang Triyono Salah satu Dosen Pendidikan Ekonomi.

 
Eriz menceritakan bagaimana membangun studio yanh dmulai tahun 2020 dan telah memilki 4,6 Juta subcsriber.bahkan cowok yang baru nmemilii putra berusia 9 bulan ini pernah menajdi security di wilayah tangerang dan memulai kiprah video kreatornya dengan bermodal PC seharga 1juta an.
Eriz berpesan kepada generasi milenial yang ada dinganjuk utk tidak ragu dan takut dalam berkreasi dengan minat dan hobi yang disukai.sepertihalnya yang dia tekuni saat ini,dirinya berharap semakin banyak anak muda yang tertarik untuk membuat konten2 kreatif dengan tekun dan sabar.


Share This